Sebagai bagian dari implementasi program Bumi Berseru Festival, Himasylva, HMJ Prodi Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Islam Makassar (UIM) mengadakan sosialisasi program pelestarian spesies pohon langka dan endemik Hopea celebica pada Sabtu, 4 Januari 2025. Acara ini berlangsung di ruang seminar Fakultas Pertanian UIM dengan dihadiri oleh 30 peserta yang terdiri dari mahasiswa Kehutanan FP UIM dan perwakilan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) di lingkup Fakultas Pertanian UIM.

Acara dibuka secara resmi oleh Herawaty, S.Hut., M.Hut., selaku perwakilan dosen dari Program Studi Kehutanan FP UIM. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif Himasylva, “Ini merupakan awal yang baik bagi Himasylva FP UIM untuk mencatatkan namanya dalam prestasi nasional.” Beliau juga menekankan pentingnya program ini sebagai langkah strategis untuk mendukung konservasi spesies pohon endemik di Sulawesi Selatan.

Muhammad Ichwan Kadir, dosen sekaligus Pembina Himasylva UIM, turut hadir dan memberikan pandangannya. “Program ini merupakan sebuah kebanggaan. Harapannya, melalui program ini Himasylva FP UIM dapat menjadi role model organisasi mahasiswa dalam kampus Universitas Islam Makassar serta memberikan manfaat yang signifikan secara personal, kelembagaan, maupun institusi kampus,” ujarnya.

Dalam sesi sharing, Herawaty, S.Hut., M.Hut., memberikan pengantar tentang pentingnya spesies endemik dalam ekosistem. Ia menjelaskan bahwa spesies endemik memiliki peran ekologis yang unik, menjadi sumber penelitian ilmiah yang berharga, dan memiliki nilai keberadaan yang signifikan bagi wilayah tertentu. Pengetahuan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran peserta terhadap pelestarian lingkungan.

Agenda dilanjutkan dengan pemaparan program oleh Ismail, koordinator program pelestarian. Ia menjelaskan secara rinci maksud dan tujuan program ini, memberikan gambaran tentang rencana kegiatan yang akan dijalankan, serta mendorong keterlibatan aktif mahasiswa dalam aksi konservasi. Ismail menegaskan bahwa program ini bertujuan tidak hanya untuk melindungi spesies Hopea celebica, tetapi juga untuk meningkatkan kesadaran generasi muda terhadap pentingnya pelestarian keanekaragaman hayati.

Dengan terlaksananya sosialisasi ini, Himasylva FP UIM berharap program pelestarian Hopea celebica dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa dan organisasi lain dalam mendukung keberlanjutan lingkungan dan konservasi spesies langka. (im/da)

Leave a Comment