Mahasiswa KKN REGULER Unversitas Islam Makassar Posko Desa Umpungeng Kec.Lalabata Kab.Soppeng mengadakan acara ramah tamah sekaligus pengumuman lomba Festival Anak Sholeh di Pelataran Kantor Desa Umpungeng, pada tanggal 11 Januari 2025,. Acara ini menjadi program kerja terakhir yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN sebagai bentuk apresiasi dan perpisahan kepada Masyarakat Desa Umpungeng setelah melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata selama 45 Hari.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan memberikan penghargaan kepada warga desa atas dukungan dan kerjasamanya selama Mahasiswa KKN berada di Desa Umpungeng.
Hal Ini juga di ungkapkan oleh Kordinator Desa Umpungeng Arman Syah “Saya mengucapkan terimakasih, teruntuk kepada Kepala Desa Umpungeng beserta seluruh masyarakat yang telah banyak membantu dan membimbing serta dukungan kepada kami selama berada di Desa Umpungeng ini. Banyak pengetahuan dan pengalaman baru yang kami dapat selama melaksanakan kkn di desa umpungeng ini, warga yang welcome sangat membantu sukses nya semua program kerja kami. Hanya ada satu kata yang dapat sya katakan untuk mewakili apa yang saya rasakan yaitu rasa syukur”

Dalam Kegiatan Ramah Tamah Tersebut mahasiswa KKN menampilkan Beberapa pertunjukan di antaranya Tari 4 Etnis,Flash Mob dan Akustik.

Di tempat yang sama Kepala Desa Umpungeng Bapak Shalahuddin S.Ag menyampaikan ” Kami sangat berbangga dan senang menerima kalian di Desa umoungeng. Kehadiran kalian merupakan kesempatan bagi kami untuk mempereratkan hubungan dan membangun kesadaran bersama.

Kami mengucapkan terima kasih atas kontribusi kalian dalam membantu masyarakat kami. Kerja sama ini sangat bermakna dan membawa dampak positif.

Semoga acara ramah tamah ini menjadi sarana untuk berbagi pengalaman, ilmu pengetahuan, dan kebudayaan. Kami berharap hubungan ini terus berlanjut dan membawa manfaat bagi kedua belah pihak. Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat.
Ia juga mengharapkan agar acara ini menjadi momen yang akan dikenang baik oleh mahasiswa maupun warga desa.
Acara ramah tamah ini juga dimeriahkan dengan pemberian hadiah kepada pemenang lomba Festival Anak Sholeh yang telah diadakan sebelumnya. Warga setempat, termasuk para pemuda, ibu-ibu, bapak-bapak, serta perwakilan dari setiap RT, turut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. Suasana hangat dan penuh keakraban terasa selama acara berlangsung, menandakan hubungan yang telah terjalin erat antara mahasiswa dan masyarakat desa.
Seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar dan penuh kehangatan, mencerminkan keberhasilan Mahasiswa KKN dalam menjalankan program kerjanya di Desa Umpungeng. Mahasiswa KKN Universitas Islam Makassar Posko Desa Umpungeng berharap kegiatan ini dapat menjadi kenangan indah dan meningkatkan semangat gotong royong serta persaudaraan di antara warga desa.

Di Tempat Yang Berbeda Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Fikram Fahrumansyah,SP.,MP Menyampaikan Lewa Whatsap “45 hari yang lalu, mereka datang sebagai orang asing. Hari ini, mereka pulang sebagai anak-anak desa Umpungeng yang telah menjadi bagian dari keluarga besar masyarakat di sini. Saya tahu bahwa ikatan yang terjalin bukan sekadar formalitas program universitas.

Mereka telah berusaha memberikan yang terbaik melalui berbagai program kerja yang telah dilaksanakan, mulai dari bidang pendidikan, kesehatan, lingkungan, Pertanian, hingga pemberdayaan masyarakat.

Kepada masyarakat desa umpungeng, terima kasih telah menjadi keluarga kedua bagi adik-adik kami. Desa Umpungeng telah mengajarkan mereka arti sesungguhnya dari kehidupan bermasyarakat – sesuatu yang tidak bisa mereka dapatkan di bangku kuliah. Ketulusan dan kehangatan masyarakat deda telah memberikan pelajaran hidup yang tak ternilai.

Acara ditutup dengan doa bersama dan foto bersama antara Mahasiswa KKN dan warga desa, sebagai simbol kenang-kenangan dan penghargaan atas kerja sama yang telah terjalin selama kegiatan KKN berlangsung.

Leave a Comment